News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Guangzhou dan Chongqing Umumkan Pelonggaran Pembatasan Covid-19 di Tengah Aksi Protes yang Meluas

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana pemandangan Kota Zhengzhou di China yang kini sepi sejak diberlakukannya kebijakan lockdown oleh Pemerintah China karena lonjakan infeksi baru Covid-19. Pemerintah Kota Guangzhou dan Chongqing pada Rabu (30/11/2022) mengumumkan pelonggaran pembatasan Covid-19, sehari setelah para demonstran di Guangzhou selatan bentrok dengan polisi di tengah serangkaian protes terhadap pembatasan virus corona.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, SHANGHAI – Pemerintah Kota Guangzhou dan Chongqing pada Rabu (30/11/2022) mengumumkan pelonggaran pembatasan Covid-19, sehari setelah para demonstran di Guangzhou selatan bentrok dengan polisi di tengah serangkaian protes terhadap pembatasan virus corona.

Dilansir dari Reuters, seorang pejabat kota Guangzhou mengumumkan pelonggaran pembatasan, meskipun jumlah kasus infeksi di wilayah itu terus mengalami peningkatan.

Beberapa pengunjuk rasa dan pakar keamanan asing percaya bahwa meninggalnya mantan Presiden Jiang Zemin pada Rabu (30/11/2022), mungkin menjadi titik awal pelonggaran pembatasan Covid-19 setelah aksi protes besar-besaran dalam beberapa hari terakhir.

Baca juga: Pabrik Manufaktur China Berkontraksi, Turun ke Posisi Terendah Imbas Pembatasan Covid

Selain pelonggaran pembatasan Covid-19 di Guangzhou dan Chongqing, pejabat di Zhengzhou juga mengumumkan dimulainya kembali bisnis secara "tertib", termasuk supermarket, pusat kebugaran dan restoran.

Sebelumnya, pejabat kesehatan nasional mengatakan bahwa China akan menanggapi kekhawatiran mendesak yang diajukan oleh publik dan aturan Covid-19 harus diterapkan lebih fleksibel, sesuai dengan kondisi suatu wilayah.

Seperti diketahui, penguncian ketat Covid-19 yang merupakan kebijakan khas Presiden Xi Jinping, telah memukul perekonomian negara itu, mengganggu rantai pasokan global dan mengguncang pasar keuangan.

Baca juga: Protes Covid China Meningkat, Pendemo dan Aparat Kembali Baku Hantam di Guangzhou

Data yang dirilis pada Rabu (30/11/2022), menunjukkan aktivitas manufaktur dan jasa China untuk bulan November membukukan pembacaan terendah sejak penguncian Shanghai selama dua bulan yang dimulai pada April.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini