News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perang Saudara di Sudan

12 WNI Dievakuasi dari Sudan Lewat Mesir

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sebanyak 363 Warga Negara Indonesia (WNI) evakuasi tahap lanjutan dari Sudan tiba di tanah air menggunakan pesawat Garuda Indonesia GA 991, Minggu (30/4/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Evakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) dari Sudan juga dilakukan via Mesir.

KBRI Kairo membantu evakuasi 12 WNI dan tiba di Mesir pada Minggu (30/4/2023).

Baca juga: KPU RI Antisipasi Perubahan Daftar Pemilih Sementara Akibat Konflik Bersenjata di Sudan

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) mencatat jumlah WNI yang berada di Mesir terdapat 937 WNI setelah dilakukan pemutakhiran data.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, pada konferensi pers terkait perkembangan evakuasi WNI dari Sudan, Rabu (26/4/2023), menyebut sebanyak 25 WNI menyatakan tidak ikut evakuasi.

Para WNI yang tidak ikut evakuasi berlatar belakang alasan keluarga.

Baca juga: Konflik Terus Berlanjut, Kelaparan Mengintai Rakyat Sudan

Sebanyak 569 WNI dievakuasi pada tahap pertama, dan 328 dievakuasi pada tahap kedua dengan Kapal MV Amanah yang disediakan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi.

Kemudian, terdapat pula 15 WNI yang telah melakukan evakuasi secara mandiri, sedangkan sisanya sudah kembali ke Indonesia, sedang pulang mudik, atau sedang menjalankan umroh di Saudi Arabia.

WNI dari Sudan ditempatkan sementara di Asrama Haji Pondok Gede. (Tribunnews.com/Reynas Abdila)

Sebanyak 363 Warga Negara Indonesia (WNI) evakuasi tahap lanjutan dari Sudan tiba di tanah air menggunakan pesawat Garuda Indonesia GA 991, Minggu (30/4/2023).

Sebelumnya pada Jumat (28/4/2023), 385 WNI telah diterbangkan ke Indonesia, akibat perang konflik bersenjata di Sudan.

Kementerian Luar Negeri  mencatat total WNI yang telah dievakuasi dan dipulangkan ke tanah air sejumlah 748 orang. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini