X awalnya bernama X Æ A-12 (dibaca X Ash A Twelve), tetapi Æ dan 12 melanggar hukum California karena bukan bagian dari alfabet Inggris.
Sehingga Musk terpaksa mengubah namanya.
Page Six secara eksklusif melaporkan pada September 2021 bahwa Elon Musk dan Grimes telah putus.
8. Exa Dark Sideræl
Pada Maret 2022, Grimes mengumumkan bahwa dia dan Elon Musk menyambut anak kedua mereka, seorang anak perempuan yang diberi nama Exa Dark Sideræl Musk.
Exa lahir melalui ibu pengganti pada bulan Desember 2021.
Exa diberi julukan Y setelah anak mereka yang lain diberi nama X.
Dalam sebuah wawancara, Grimes menyebut Elon Musk sebagai "pacarnya" dan hubungan mereka lancar.
Namun, beberapa jam setelah wawancara itu diterbitkan, Grimes men-tweet bahwa mereka telah berpisah lagi.
9, 10. Strider dan Azure
Elon Musk memiliki anak kembar dari direktur Neuralink, Shivon Zilis pada November 2021.
Baca juga: DPR Pelajari Pengaruh Masuknya Starlink Milik Elon Musk di Indonesia
Musk dan Zilis kemudian mengajukan petisi untuk mengubah nama si kembar agar bisa mengambil nama belakang ayahnya, Elon Musk.
Hakim di Austin, Texas mengabulkannya pada Mei 2022.
Nama bayi kembar tersebut, diumumkam pada September 2023, yakni Strider dan Azure.
11. Techno Mechanicus
Elon Musk menyambut kelahiran anak ketiganya dengan Grimes pada Semptember 2023.
Anak itu bernama Techno Mechanicus atau Tau.
12. Baby No. 12
Pada Juni 2024, baru terungkap bahwa Elon Musk menambah momongan.
Anak keduabelasnya, atau anak ketiga dari hubungannya dengan Shivon Zilis, dilaporkan lahir pada awal tahun ini.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)