TRIBUNNEWS.COM - Seorang mantan model yang juga finalis Miss Swiss 2007, Kristina Joksimovic (38), diduga dibunuh suaminya sendiri.
Jasadnya dimutilasi dan beberapa bagian tubuhnya dihaluskan dengan blender, menurut laporan terbaru yang dikutip Sky News.
Joksimovic ditemukan tewas di rumahnya di Binningen, dekat Basel, Swiss pada bulan Februari lalu.
Kasusnya kembali mencuat baru-baru ini saat suaminya, Thomas (41), mengajukan pembebasan, tetapi ditolak oleh Pengadilan Federal di Lausanne pada Rabu (11/9/2024), menurut media lokal BZ Basel.
Mengutip FirstPost, berikut fakta mengenai sosok korban hingga kronologi pembunuhannya.
1. Sosok Kristina Joksimovic
Kristina Joksimovic, lahir di Binningen dengan darah Serbia, merupakan bintang yang sedang naik daun di dunia modeling Swiss.
Ia pertama kali dikenal setelah memenangkan gelar Miss Northwest Switzerland pada 2003 dan kemudian menjadi finalis dalam kompetisi Miss Switzerland tahun 2007.
Selain karier modelingnya, Joksimovic bekerja penuh waktu di bidang perekrutan TI.
Ia kemudian memantapkan dirinya sebagai pelatih catwalk, membantu para calon model dan pebisnis wanita membangun kepercayaan diri dan meningkatkan kehadiran mereka.
Akun Instagram-nya, @catwalkcoach, memiliki lebih dari 3.500 pengikut.
Salah satu prestasinya yang menonjol adalah melatih model Dominique Rinderknecht untuk kontes kecantikan Miss Universe, yang membuahkan kemenangan pada tahun 2013.
Baca juga: James Divonis Hukuman Mati usai Bunuh dan Mutilasi Istri di Malang, Terdakwa Ajukan Banding
Menurut Daily Mail, Joksimovic menikah dengan Thomas pada tahun 2017.
Pasangan itu tinggal di rumah semi-terpisah yang luas di daerah makmur di Basel.
Thomas, 41 tahun, adalah seorang pengusaha.