TRIBUNNEWS.COM - Rangkuman berita populer Tribunnews di kanal Internasional dapat disimak di sini.
Israel dan Lebanon resmi memberlakukan gencatan senjata 60 hari yang ditengahi Amerika Serikat.
Meski begitu, belum sehari gencatan senjata, tentara Israel justru tembaki warga Lebanon yang bergegas pulang. Apa yang akan terjadi sekarang?
Soal surat perintah penangkapan terhadap Netanyahu cs yang dikeluarkan ICC, G7 berkomitmen untuk menaati keputusan tersebut.
Selengkapnya, berikut berita populer internasional dalam 24 jam terakhir.
1. Gencatan Senjata Israel-Lebanon Resmi Dimulai, Ini Isi 13 Poin Kesepakatan
Bertepatan dengan Rabu (27/11/2024) jam 9 pagi WIB, waktu di Tel Aviv, Israel dan Beirut, Lebanon menunjukkan pukul 4 pagi.
Artinya, gencatan senjata selama 60 hari antara Israel dan Hizbullah mulai berlaku, The Guardian melaporkan.
Israel dan kelompok militan Hizbullah yang didukung Iran telah berperang selama lebih dari 14 bulan.
Hizbullah mulai menyerang Israel dengan roket dan proyektil setelah perang Israel-Hamas pecah pada 7 Oktober tahun lalu.
Tindakan Hizbullah sebagai dukungan untuk warga Palestina.
Kini, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyetujui gencatan senjata dan begitu pula kabinet keamanannya.
Baca juga: Menlu Inggris Mengaku Siap Ringkus Netanyahu Jika PM Israel Masuk Wilayah Negaranya
Kesepakatan gencatan senjata ini dicapai dengan intervensi Amerika Serikat dan Prancis.
Mengutip NDTV, berikut beberapa poin penting dari Perjanjian Gencatan Senjata Israel-Lebanon: