8. Mencairkan daging
Sebelum Moms mengolah daging yang baru Moms keluarkan dari freezer, sebaiknya letakkan daging dalam keadaan masih tertutup rapat di bawah air yang terus mengalir.
Jangan gunakan air panas, gunakan air bersuhu normal dan tunggu hingga daging cukup empuk untuk dipotong-potong.
Cuci bersih dan segera olah daging yang telah empuk itu. Jangan bekukan lagi daging yang telah dicairkan sebelumnya, ya!
Untuk memastikan apakah daging masih aman dikonsumsi, coba cium aromanya. Kalau aromanya sudah menyengat, sebaiknya jangan diolah lagi.
Nah, itu 8 cara jitu untuk menyimpan daging sekaligus untuk mencairkannya sebelum diolah menjadi masakan. Bisa dipraktikkan besok, tuh! (*)