News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kesehatan

5 Bahan Alami untuk Meredakan Nyeri saat Tumbuh Gigi Bungsu, Air Garam hingga Minyak Cengkeh

Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rasa nyeri akibat tumbuhnya gigi bungsu dapat diredakan dengan beberapa bahan alami.

TRIBUNNEWS.COM - Tumbuhnya gigi bungsu kerap kali menimbulkan rasa nyeri.

Bahkan beberapa orang mungkin memutuskan untuk mencabut gigi bungsu karena dirasa cukup mengganggu.

Gigi bungsu adalah gigi geraham yang terakhir tumbuh di bagian paling belakang mulut.

Orang-orang biasanya mengalami tumbuh gigi bungsu ini di usia menuju dewasa antara 18 hingga 20 tahun.

Rasa nyeri akibat tumbuhnya gigi bungsu yang menembus gusi akan sembuh dengan sendirinya.

Namun dalam beberapa kasus, rasa nyeri yang kuat membuat seseorang kesulitan dalam menahannya.

Untuk kasus yang serius, bahkan diperlukan perawatan rumah sakit hingga operasi.

Baca: Manfaat Air Lemon Selain Membantu Menurunkan Berat Badan

Baca: Cara Paling Mudah Sembuhkan Sakit Gigi, Cukup Gunakan Bumbu Dapur Ini

Namun untuk kasus yang ringan, rasa nyeri akibat tumbuhnya gigi bungsu dapat diredakan dengan beberapa bahan alami.

Berikut bahan-bahan alami rumahan untuk meredakan nyeri saat gigi bungsu tumbuh, dirangkum TribunAmbon.com dari Medicalnewstoday.com.

1. Es batu

Es batu (TribunBali)

Saat tumbuhnya rasa nyeri sebabkan nyeri, es batu bisa dimanfaatkan untuk mengompres.

Kompres dengan es batu bisa menghilangkan rasa sakit karena menimbulkan efek mati rasa.

Kompreslah bagian rahang dnegan es batu yang dibalut kain bersih selama 15 menit.

Aplikasikan kompres tersebut terus-menerus hingga nyeri mereda.

Baca: Sakit Kepala Pada Anak Tidak Bisa Didiamkan Apalagi Kalau Disertai dengan Nyeri dan Muntah

Baca: Kenali Gejala Awal Serangan Jantung Saat Bersepeda, Nyeri di Dada hingga Sesak Napas Akut

2. Minyak cengkeh

Minyak cengkeh (kazmulka)

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa cengkeh efektif untuk meredakan nyeri pada tumbuhnya gigi bungsu.

Sebuah studi di tahun 2006 menyebutkan bahwa cengkeh memiliki kandungan sebagai pereda topikal karena memberikan efek mati rasa.

Untuk menerapkan ini, Anda bisa menggunakan minyak cengkeh, caranya:

- oleskan beberapa tetes minyak cengkeh pada kapas

- letakkan kapas tersebut pada gigi bungsu yang terasa nyeri

- tinggalkan kapat tersebut hingga rasa sakit berkurang, lepaskan jika sudah.

Jika minyak cengkeh tak tersedia, Anda bisa menggunakan cengkeh utuh, caranya:

- letakkan cengkeh pada gigi bungsu yang terasa nyeri

- tahanlah dengan menutup rahang, tetapi jangan dikunyah

- biarkan cengkeh tersebut di sana hingga rasa nyeri mereda, lalu lepaskan.

Baca: 5 Manfaat Kunyit Asem untuk Kesehatan, di Antaranya Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

3. Air garam

Khasiat Larutan Air Garam.(naturesjeannie.com) (naturesjeannie.com)

Air garam memiliki sifat disinfektan alami.

Sebuh studi menunjukkan bahwa berkumur dengan air garam dapat mengurangi bekteri.

Terkadang, rasa nyeri saat gigi bungsu tumbuh disebabkan oleh adanya bakteri pada gusi.

Maka dari itu, berkumur dengan air garam bisa meredakan rasa nyeri tersebut.

Larutkan beberapa sendok garam ke dalam segelas air panas.

Ketika sudah agak sedikit dingin, gunakan utnuk berkumur beberapa lama lalu ludahkan.

Hal ini dapat dilakukan dua hingga tiga kali sehari hingga rasa sakit berkurang.

4. Kantong teh celup

Teh celup (Istimewa)

Tanin yang terkandung dalam kantong teh memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi.

Ini berarti kantong teh dapat membantu mengurangi pembengkakan dan melawan infeksi bakteri.

Celupkan kantong teh pada secangkir air panas, tanpa gula atau tambahan lainnya.

Letakkan cangkir tersebut di lemari es.

Setelah teh dingin, kantong teh dapat dikeluarkan dan diletakkan di dalam mulut yang terasa nyeri akibat tumbuhnya gigi bungsu.

Baca: Serai Bukan Sekadar Bumbu Masak, Ini Kandungan Nutrisi dan Manfaatnya Buat Kesehatan

5. Bawang bombay

Bawang bombay cairan (iDEA online)

Bawang bombay memiliki sifat antiinflamasi dan antimikroba.

Dengan kandungan tersebut, bawang bombay dapat membantu mengurangi pembengkakan dan melawan infeksi bakteri.

Cara menggunakan bawang bombay untuk meredakan nyeri:

- potong satu buah bawang bombay,

- kunyah bawang bombay dengan gigi yang nyeri,

- kunyahlah selama bberapa menit hingga rasa sakit berkurang.

(TribunAmbon.com/Fitriana Andriyani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini