Jika memang bayi atau anak Anda memiliki hernia inguinalis maka prosedur selanjutnya adalah dengan bantuan pembedahan atau operasi.
Mengapa demikian? Karena problem yang terjadi adalah masalah mekanik anatomis yang hanya bisa diselesaikan dengan prosedur pembedahan.
Celah inguinal yang terbuka bila mengalami hernia tidak akan bisa menyempit atau menutup sendiri dengan upaya apapun, dikarenakan proses gravitasi dan tekanan mekanik dinding perut.
Sebaliknya apabila operasi dibiarkan ditunda, keadaan hernia jenis ini bisa berisiko menimbulkan jeratan (usus) isi hernia berulang yang dapat menimbulkan nyeri atau kerusakan bahkan kematian jaringan usus yang terjepit.