News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cerita Seorang Ibu Ketika Bayinya Alami Bronkitis hingga Sang Suami Putuskan Berhenti Merokok

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asap rokok diketahui sejak lama dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan.

Gangguan kesehatan akibat rokok ini bahkan bisa dialami oleh mereka yang tidak merokok. Seperti dialami oleh bayi berusia 11 bulan. 

Dilansir akun Tiktok bernama @telormcd, diketahui bayi tersebut mengalami bronkitis, karena paparan rokok dari ayahnya.

Video tersebut diunggah Maihan, yang merupakan ibu dari bayi tersebut. Sekaligus, pemilik akun @telormcd.

Baca juga: Ekki Soekarno Punya Riwayat Bronkitis, Adik Ipar Sebut Masih Sering Merokok

Unggahannya sontak jadi perhatian netizen dengan 3178 komentar.

"WASPADA, buat para suami perokok. Anak aku awalnya demam, batuk & pilek. Pas dicek ternyata anakku bronkitis," tulis Maihan pada akun TikTok-nya dikutip Tribunnews, Selasa (14/9/2022).

Awal gejala yang dialami oleh bayinya adalah batuk-batuk. Sampai satu ketika saat tertidur, anak Maihan langsung terbangun karena batuk yang lumayan kencang hingga muntah. 

Gejala batuk tersebut diikuti dengan demam dan pilek. Disusul dengan gejala yang serupa dengan influenza atau radang tenggorokan. 

Akhirnya, ia bersama suami memutuskan untuk membawa bayi mereka ke UGD di rumah sakit.

Hari itu, penanganan yang diberikan baru diberikan uap. Namun keesokan harinya, kondisi bayi tersebut tidak membaik. 

Badan bayi terasa panas dan akhirnya kembali dibawa ke UGD.

Diketahui tubuh anaknya pun sempat menggigil saat dibawa ke RS. Saat dicek, ternyata suhu tubuhnya mencapai 40,2 derajat elcius. 

"Cek laboratorium dan PCR, hasilnya bagus. Setelah dokter visit dan periksa, ternyata anakku Bronkitis," ungkap Maihan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini