Antioksidan menjaga arteri tetap sehat untuk membawa darah dari jantung ke organ tubuh.
Kulit dan air jeruk nipis mengandung antioksidan yang memperlambat proses aterogenesis, yaitu penumpukan plak pada dinding arteri.
4. Melawan bakteri berbahaya
Studi yang sama juga menemukan bahwa jeruk purut atau jeruk nipis berkulit bergelombang yang tumbuh di India dan wilayah lain di Asia Tenggara mampu melawan bakteri.
Salah satu jenis bakteri terkenal yang dapat dilawan jeruk nipis adalah Escherichia coli.
Diketahui, bakteri Escherichia coli ialah bakteri yang menyebabkan keracunan makanan.
5. Bermanfaat Untuk Kulit Wajah
Sifat antibakteri dari jeruk purut juga dapat dimanfaatkan untuk kulit.
Dalam sebuah studi tahun 2014, para peneliti menemukan bahwa minyak esensial dari jeruk purut dapat menghentikan bakteri penyebab jerawat.
Minyak juga mengurangi jaringan parut dari jerawat dan membantu dalam penyembuhan noda bekas jerawat.
Obat alami ini menjadi pilihan yang patut dicoba jika ingin memperbaiki kulit.
6. Membunuh bakteri penyebab kolera
Kemampuan melawan bakteri jeruk nipis juga memungkinkan buah untuk melawan kolera.
Bakteri penyebab kolera sering berpindah dalam makanan.