Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konsumsi gula harian sudah semestinya dibatasi.
Gula alami atau intrinsik sebenarnya masih relatif lebih baik dan lebih aman untuk dikonsumsi.
Namun, jika mengonsumsi gula berlebihan dapat menimbulkan berbagai macam penyakit.
Di antaranya karies, diabetes, dan sebagainya.
Lantas berapa batas aman konsumsi gula harian setiap orang?
Terkait hal ini dokter spesialis gizi klinik RS Pondok Indah - Pondok Indah dr Juwalita Surapsari MGizi SpGK.
Menurutnya batasan konsumsi gula seseorang dalam sehari menurut rekomendasi Kementerian Kesehatan dalam Permenkes Nomor 30 Tahun 2013 adalah 10 persen dari total energi yang dibutuhkan atau 200 kilokalori per hari.
Baca juga: Waspada Konsumsi Gula Berlebih Saat Natal dan Tahun Baru, Bisa Picu Obesitas hingga Diabetes
"Ini artinya konsumsi gula seseorang dalam sehari maksimal 50 gram per hari atau setara 4 sendok makan," ungkapnya pada keterangan resmi, Minggu (25/12/2022).
Sementara batasan konsumsi gula untuk anak-anak adalah sekitar 25 gram per hari atau setara 2 sendok makan.
Batasan ini adalah standar bagi orang dewasa atau anak-anak yang memiliki kadar gula darah yang normal.
Batasan konsumsi gula tadi akan berbeda dengan penyandang diabetes.
Baca juga: Berikut yang Perlu Dipersiapkan Penderita Diabetes Menjelang Liburan
Orang dewasa yang menyandang diabetes disarankan untuk membatasi konsumsi gula hingga 25 gram per hari atau setara 2 sendok makan.
Selain itu dr Juwalita pun mengingatkan penyandang diabetes juga sebaiknya berhati-hati dalam mengonsumsi buah-buahan yang mengandung lebih tinggi kadar gula.
Seperti anggur, ceri, semangka, mangga, dan pisang.
"Ketika mengonsumsi gula dalam bentuk buah utuh, maka yang dikonsumsi bukan hanya gula, tetapi juga serat, vitamin, dan antioksidan yang memberikan manfaat bagi tubuh," katanya.