News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kesehatan

Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Penderita Asam Urat: Sayuran hingga Susu

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Asam Urat. - Simak makanan dan minuman yang baik dikonsumsi untuk penderita asam urat.

TRIBUNNEWS.COM - Inilah sejumlah makanan dan minuman yang baik dikonsumsi bagi penderita asam urat.

Penyakit asam urat atau gout merupakan kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri di area persendian.

Kondisi ini terjadi ketika kadar asam urat yang tinggi dalam darah menyebabkan kristal terbentuk dan menumpuk di dalam dan sekitar sendi.

Asam urat diproduksi ketika tubuh memecah zat kimia yang disebut purin.

Purin adalah senyawa kimia yang, ketika dimetabolisme, menghasilkan asam urat yang memicu serangan asam urat.

Baca juga: Cara Deteksi Kanker: Kenali Gejala Awal atau Perubahan pada Tubuh dan Tes Skrining

Ada sejumlah makanan dan minuman yang dapat membantu mengurangi asam urat dalam tubuh.

Dikutip dari verywellhealth, berikut selengkapnya makanan dan minuman yang baik dikonsumsi ketika menderita asam urat:

1. Sayuran

Asparagus miliki kandung vitamin C dan E (simplyrecipes.com)

Mungkin Anda berpikir bahwa harus menghindari sayuran tertentu.

Namun, bukti terbaru menunjukkan bahwa konsumsi sayuran kaya purin seperti asparagus, bayam, dan kembang kol tidak memengaruhi kadar asam urat atau meningkatkan risiko serangan asam urat.

Makan sayuran dapat membantu mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat dan memberi tubuh vitamin dan mineral penting.

2. Produk susu

Penelitian telah menunjukkan bahwa protein dalam produk susu dapat membantu mengurangi kadar asam urat secara alami.

Memilih produk rendah lemak seperti susu skim atau yogurt rendah lemak juga akan membantu menjaga berat badan yang sehat.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini