- Bokong
Bagian anus mengandung bakteri yang berbahaya.
Setelah Anda buang air besar dan menyentuh bagian bokong, cucilah tangan dengan sabun di bawah air mengalir.
- Mata
Selain menggunakan lensa kontak atau mengambil partikel yang berada di mata, batasi tangan Anda dari menyentuh bagian mata.
Kuman dan debu yang masuk ke mata bisa menyebabkan berbagai gangguan, mulai dari iritasi sampai infeksi.
- Bagian dalam hidung
Punya hobi mengorek-ngorek lubang hidung? Kurangilah mulai sekarang.
Penelitian menunjukkan, orang yang hobi mengupil cenderung memiliki bakteri Staphylococcus aureus yang bisa memperburuk luka terbuka.(*)