News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tips Seksologi

Mengatur Jadwal Bercinta dengan Suami Itu Penting

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Jangan ragu untuk berinisiatif mengatur jadwal bercinta dengan suami. Hal ini penting dilakukan, ketimbang Anda membiarkan pernikahan berjalan dengan jadwal bercinta yang sesekali, itu pun kalau ingat dan butuh.

“Pernikahan tanpa seks adalah kondisi paling umum di era modern seperti sekarang. Banyak pasangan yang baru berkonsultasi pada psikolog setelah kondisi berjalan menahun,” ujar Patti Britton, seorang sex coach dan penulis buku The Art of Sex Coaching: Expanding Your Practice.

Britton selalu mengingatkan pada setiap kliennya, untuk mengagendakan waktu seksi berdua saja tanpa gangguan anak, televisi, dan dering ponsel.

“Jadwal bercinta jangan dianggap remeh, setiap pasangan suami dan istri memerlukannya, entah Anda percaya atau tidak,” imbuhnya.

Lalu, Britton mengatakan bahwa jadwal bercinta tersebut juga memerlukan komitmen yang solid.

Aktivitas seksual, kata Britton, memiliki ragam kreativitas tanpa batas, selama Anda mau meluangkan waktu untuk mencari cara bagaimana memanaskan kembali pernikahan seperti masa-masa awal berumahtangga.

“Sediakan waktu untuk mengeksplorasi apa yang membuat pasangan bergairah. Jangan malas untuk mencari tahu titik di tubuh suami yang bisa meningkatkan hasrat. Hal-hal seperti ini adalah kunci pernikahan yang bahagia,” urainya.

Selain agenda bercinta yang rutin, langkah untuk meningkatkan suhu seksual antara suami dan istri adalah berada di kamar tidur di waktu yang sama.

“Ritual berbaring bersama pasangan di atas ranjang bisa menguatkan hubungan suami istri. Manfaatkan momen itu untuk bercakap-cakap, bermesraan, atau saling berperlukan,” jelas Laurel Steinberg, seorang psikoterapi khusus masalah seksual.

Laurel mengingatkan, berkomunikasi menjelang tidur malam bersama suami, juga efektif dalam mengembalikan energi sehingga bangun lebih segar di pagi hari.

Penulis: Kontributor Female, Lusina l Sumber: Huffington Post

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini