Jenis Frappuccino merupakan varian kopi yang cukup kekinian dan modern.
Kopi ini diracik dengan campuran sirup dan disajikan dalam keadaan dingin.
Pecinta Frappuccino memiliki pribadi yang penuh energi dan suka menyukai petualangan.
Ketika melakukan sesuatu, mereka sangat menyukai hal-hal yang berbau spontan.
Penggemar Frappuccino sangat menyukai hal-hal baru dan tantangan.
3. Espresso
Pecinta Espresso merupakan seseorang yang pekerja keras.
Ia mempunyai tipe sebagai pemimpin dan mengerti bagaimana cara untuk menyelesaikan pekerjaannya.
Ekstrak yang terdapat dalam kopi tersebut mampu membuat tubuh terjaga secara instan.
Sehingga, cocok dikonsumsi bagi orang-orang yang memiliki cukup banyak aktivitas.
Karakteristik dari peminum jenis kopi espresso ini juga digambarkan sebagai seseorang yang percaya diri dan multitasking.
4. Double Espresso
Penyuka jenis kopi ini, sama halnya dengan pecinta espresso, yakni pekerja kerasnya.
Namun, orang-orang yang gemar meminum double espresso ini cenderung lebih mengandalkan logika.