4. Tutupi semua lubang yang memungkinkan Ular masuk ke dalam rumah
Ular suka merangkak ke tempat-tempat tersembunyi seperti atap, di bawah rumah, garasi, dan lain-lain.
5. Menjaga taman tetap rapi, rapikan semak-semak atau tanaman yang berdaun tinggi
Pastikan tanaman Anda rapi dan rumput tidak tinggi.
Ssupaya mencegah ular dan hewan pengerat berlindung di bawah semak-semak.
6. Singkirkan hewan-hewan yang menjadi makanan ular
Misalnya seperti serangga besar kecoak, belalang, atau mamalia kecil seperti tikus.
Cobalah meletakkan perangkap di rumah, untuk mencegah serangga atau hewan-hewan yang disukai ular masuk ke dalam rumah.
7. Pindahkan ular
Jika beberapa hal diatas gagal dilakukan, maka Anda perlu memindahkan ular ke tempat yang jauh dari pemukiman warga dalam keadaan terikat di dalam karung.
Pastikan Anda melakukan proses ini dengan baik dan hati-hati, agar Anda tidak terkena serangan ular.
Mengusir ular tidak perlu lagi menaburkan garam di dekatnya, atau di dekat Anda.
Karena ini hanyalah sebuah mitos belaka yang tidak dapat membuktikan fakta.
Pasalnya, ular diketahui tidak takut terhadap garam.