2. Pencelup, aduk rata tepung terigu, tepung beras, garam, dan gula tepung.
3. Selanjutnya, tuang air es dan aduk rata, masukkan wijen dan aduk rata.
4. Ambil pisang, lalu celupkan ke dalam pencelup dan angkat.
5. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaska sampai matang dan kuning kecokelatan.
Lalu, angkat dan tiriskan.
6. Sajikan pisang bersama susu kental manis dan taburan keju parut.
Resep Membuat Loli Cup Cake Moka, Dilansir Tribunnews dari sajiansedap.grid.id:
Bahan:
- 185 gram margarin
- 120 gram gula pasir
- 3 butir telur
- 225 gram tepung protein sedang
- 20 gram cokelat bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 110 ml susu
- 1 sendok makan air kopi (dari 1 sendok teh kopi instan dan 1 sendok makan air panas)
- 44 buah stik lollipop
Bahan Hiasan:
- 200 gram cokelat masak pekat, lelehkan
- 100 gram cokelat masak putih
- 2 tetes pewarna merah muda
- 1 sendok teh sprinkle
- 100 gram permen warna warni
Cara Membuat Loli Cup Cake Moka:
1. Kocok margarin dan gula pasir selama 7 menit sampai lembut.
2. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok bergantian dengan sebagian tepung terigu.
3. Tambahkan susu cair bergantian dengan sisa tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder dengan diayak serta diaduk rata.
4. Masukkan larutan kopi, kemudian aduk perlahan.