TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini resep bumbu rendang daging, yang cocok dinikmati saat Hari Raya Idul Adha.
Rendang merupakan makanan khas Padang yang berbahan dasar daging.
Rendang merupakan masakan yang kaya akan bumbu-bumbu yang berpadu dengan gurihnya santan.
Simak resep bumbu rendang daging yang dikutip dari Sajian Sedap:
Baca juga: Cara Mengolah Daging agar Cepat Empuk dan Tidak Bau, Beserta Resep Sate Kambing Kecap Pedas
Baca juga: Resep Bumbu Sate Kambing dan Sapi, Lengkap dengan Tips Mengolah Daging Agar Empuk dan Enak
1. Rendang Daging dan Kentang
Waktu: 60 Menit
Sajian: 10 Porsi
Bahan:
600 gram daging gandik, potong 10 bagian
150 gram kentang mini
1.500 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
1.000 ml santan dari perasan santan kental
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, dimemarkan