Pengaruh positif dari perbuatan menjaga dan merawat Baitullah, mendatangkan berkah, sehingga mereka rela bepergian untuk berniaga sambil menjaga Baitullah.
Jika tidak demikian akan berkuranglah sumber-sumber rezeki mereka sebab negeri mereka bukanlah tanah yang subur.
Baca juga: Surat Asy Syams Ayat 1-15: Bacaan Arab dan Latin, Terjemahan Bahasa Indonesia dan Tafsir Singkat
3. Mereka pergi berniaga tiap tahun dengan aman dan sentosa.
Oleh karena itu maka hendaklah mereka menyembah Tuhan Pemilik rumah ini, yaitu Ka'bah.
Pengabdian mereka hakiki dan tidak mempersekutukan-Nya, sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang telah mereka terima.
Dalam ayat ini, Allah memerintahkan orang-orang Quraisy agar mereka menyembah Tuhan Pemilik Ka'bah.
Allahtelah menyelamatkan mereka dari serangan orang Ethiopia yang bergabung dalam tentara gajah.
Sudah seharusnya mereka hanya menyembah Allah dan mengagungkan-Nya.
4. Hendaklah mereka menyembah Tuhan Yang telah memberi makanan kepada mereka untuk menghilangkan lapar, memenuhi kebutuhan dasar mereka, dan mengamankan mereka dari rasa ketakutan.
Terpenuhinya kebutuhan akan makanan dan rasa aman merupakan dua prasyarat penting yang menjamin kesejahteraan suatu masyarakat.
Kemudian, Allah menjelaskan sifat Tuhan Pemilik Ka'bah yang disuruh untuk disembah itu, yaitu Tuhan yang membuka pintu rezeki yang luas bagi mereka dan memudahkan jalan untuk mencari rezeki itu.
Jika tidak demikian, tentu mereka berada dalam kesempitan dan kesengsaraan.
Allah mengamankan jalan yang mereka tempuh dalam rangka mereka mencari rezeki, serta menjadikan orang-orang yang mereka jumpai dalam perjalanan senang dengan mereka.
Mereka tidak menemui kesulitan. Kalau tidak, tentu mereka selalu berada dalam ketakutan yang mengakibatkan hidup sengsara.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait Al Quran