Tetapi, kamu juga bisa terlihat malas dan mudah terpengaruh pada ajakan dan hasutan orang lain.
6. Cara Berjalan Tipe ke-6
Jika kamu berjalan seperto ini, berarti kamu cenderung berjalan sangat percaya diri dan dengan niat.
Biasanya orang yang berjalan dengan gaya ini akan mengayun-ayunkan lengan dan pinggulnya dengan cara yang berlebihan.
Cara berjalan seperti ini biasanya menarik perhatian banyak orang.
Jika kamu termasuk dalam sikap ini, artinya kamu biasa berjalan dengan kepala terangkat tinggi.
Kamu biasanya akan lebih fokus pada diri sendiri.
Seseorang dengan gaya berjalan seperti ini biasanya memiliki sifat mementingkan diri sendiri.
Kebanyakan dari mereka memiliki kepribadian yang tidak dapat diandalkan untuk memerintah.
Walaupun mereka memiliki gaya memerintah yang kharismatik, namun mereka kurang cocok dengan tugas sebagai pemimpin.
7. Cara Berjalan Tipe ke-7
Cara berjalan gambar nomor tujuh ini, mengartikan kamu adalah seorang pendukung.
Kamu cenderung berjalan dengan langkah sedang dan percaya diri.
Seorang dengan gaya berjalan ini juga merupakan pemain tim yang kooperatif.
Kamu juga bisa menjadi pendengar yang baik yang bisa berbicara dengan penuh pertimbangan serta menghargai persatuan dan hubungan.
Kamu suka membantu orang lain, setia, dan dapat diandalkan.
Selain itu, kamu juga merupakan sosok yang positif, penuh semangat dan motivasi.
Kamu menyukai gerak tubuh dan suka melakukan kontak mata, untuk berinteraksi dengan orang-orang sambil berjalan.
Baca juga: Tes Kepribadian: Ungkap Sisi Lain Dirimu dari Gambar Pertama yang Kamu Lihat
8. Cara Berjalan Tipe ke-8
Bila kamu adalah pribadi yang terbiasa berjalan dengan gaya kedelapan tersebut, artinya kamu egois.
Individu dengan gaya berjalan seperti ini biasanya menentukan keputusan dengan cepat, namun kebanyakan dari mereka lebih memilih mengambil langkah yang pendek.
Namun bagi wanita, cara berjalan ini bisa mengindikasikan suatu penyakit yang mungkin diderita yang berkaitan dengan masalah pinggul.
Pribadi dengan gaya berjalan seperti ini biasanya tidak banyak menuntut.
9. Cara Berjalan Tipe ke-9
Jika caramu berjalan seperti tipe jalan kesembilan, artinya kamu adalah pribadi yang lebih suka menyendiri atau bahkan hidup sendiri.
Berjalan sambil menyilangkan tangan juga menandakan kerentanan.
Gaya berjalan dengan menyilangkan lengan ini sebenarnya cukup rentan terhadap bahaya.
Seseorang dengan gaya berjalan ini biasanya berisiko mendapatkan serangan dari orang lain.
Maka dari itu, berjalan santai tanpa menyilangkan tangan, mungkin bisa menjadi salah satu solusinya.
Baca juga: Tes Kepribadian - Hal Pertama yang Kamu Lihat Dapat Ungkap Sesuatu yang Harus Kamu Ubah dalam Hidup
10. Cara Berjalan Tipe ke-10
Kamu berjalan seperti gaya kesepuluh ini? Berarti kamu berjalan dengan gaya stompers.
Gaya berjalan ini dapat menandakan kemarahan yang terlihat darimu.
Berjalan dengan gaya ini akan membuatmu terlihat frustrasi, namun terkadang tampak gigih.
Tetapi terkadang, berjalan dengan gaya ini menandakan kamu mencoba mengirim sinyal ke orang lain.
11. Cara Berjalan Tipe ke-11
Bila kamu berjalan dengan tipe berjalan yang terakhir ini, berarti kamu memiliki kecenderungan dapat melakukan banyak tugas.
Kamu mungkin bisa mengerjakan beberapa tugas dalam waktu bersamaan.
Pribadi yang berjalan dengan gaya ini juga cukup unik dan kreatif.
Hal ini karena orang seperti ini biasanya cukup imajinatif saat berjalan.
Jika kamu termasuk dalam kelompok ini, artinya kamu merupakan sosok yang pemberani.
Kamu juga adalah sosok pemecah masalah yang baik.
Kamu juga tipe orang yang selalu tertarik membantu teman-teman yang membutuhkan.
(Tribunnews.com/Oktavia WW)
Berita lain terkiat Tes Kepribadian