Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kurang tidur bisa sebabkan sulitnya seseorang menurunkan berat badan.
Loh kok bisa?
Menurut dr Santi dari Medical Center Kompas Gramedia, disebutkan bahwa beberapa penelitian menyatakan kurang tidak sulit turunkan berat badan.
"Kurang tidur berdampak sulitnya pengurangan berat badan. Beberapa penelitian mengatakan kurang tidur proses penurunan berat badan lebih sulit," ungkapnya pada siaran radio Sonora FM dilansir Tribunnews, Sabtu (26/11/2022).
Di sisi lain, dr Santi menyebut jika kurang tidur yang berjalan kronis, bukan hanya berdampak pada berat badan saja.
Baca juga: Kurang Tidur Bisa Pengaruhi Kenaikan Berat Badan, Begini Kata Dokter
Tapi juga menganggu berbagai fungsi di dalam tubuh, seperti memengaruhi pembakaran lemak dan sensitifitas insulin.
Insulin adalah hormon yang dibutuhkan untuk mengambil gula dalam pembuluh darah.
Kemudian dimasukkan sel-sel tubuh ke dalam tubuh kita.
Termasuk oleh sel otot, untuk dibakar dijadi tenaga.
"Kalau tidak sensitif, insulin ini maka gulanya akan menumpuk dalam pembuluh darah. Kalau kita kurang tidur, maka insulin jadi kurang sensitif," papar dr Santi lagi.
Akibatnya gula dalam darah, sulit untuk dipakai sebagai bahan bakar oleh sel otot.
Tapi situasi ini masih lebih mudah diperbaiki jika begadang belum menjadi kebiasaan.