Menurutnya, atas peran Prabowo forum kelas dunia ini bisa berjalan dan diresmikan oleh Jokowi.
"Muktamar Sufi ini sebagaimana dikehendaki oleh Abah Luthfi bekerja sama dengan Kemhan. Waktu itu, kami berinisiatif meminta Menhan sebagai ketua panitia dan alhamdulillah beliau bersedia," kata Gus Miftah.
"Beliau bisa menghadirkan Pak Presiden untuk membuka Muktamar Sufi ini," jelas dia.
Dia pun berharap Muktamar Sufi Internasional yang berlangsung sepanjang 29-31 Agustus 2023 dapat membuahkan hasil yang membawa kebaikan bagi masyarakat.
"Kami berharap mudah-mudahan dari arena ini akan menghasilkan satu keputusan istimewa untuk kemaslahatan umat di dunia," tutur dia.