"Potensi dugaan pelanggaran tentu ada. Karena itu, Bawaslu Jakarta Pusat melakukan penelusuran peristiwa tersebut," tuturnya.
Sementara itu, Gibran membantah aksinya membagikan susu itu sebagai bentuk kampanye karena tak membawa alat peraga kampanye (APK).
Terlebih lagi, Gibran juga tak ada ajakan memilih atau mencoblos dirinya di Pilpres 2024.
Aksinya tersebut, dijelaskan Gibran, sebagai bentuk sosialisasi terhadap salah satu program yang ditawarkan, yakni makan siang dan susu gratis bagi pelajar.
Selain ditemani sang istri, Selvi Ananda, Gibran diketahui juga ditemani oleh sejumlah politikus saat saat melakukan kampanye Pilpres 2024 di hari keenam kampanye.
Di antaranya Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio, politikus PAN Sigit Purnomo Syamsuddin atau Pasha Ungu, Zita Anjani, Uya Kuya, serta Waketum Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo.
Tuai Protes PKS
Aksi Gibran tersebut juga menuai protes dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Sekretaris I Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD DKI Jakarta, Muhamad Taufik Zoelkifli (MTZ) menganggap aktivitas Gibran adalah bentuk dari kampanye.
Namun, MTZ menilai, Komisi Pemilihan Umum (KPU) tak akan menyebut pembagian susu tersebut sebagai bentuk dari kampanye karena tak ada ajakan untuk memilih.
Apalagi, dalam aksi itu tak ada alat peraga kampanye (APK) atau orasi meminta dukungan agar memilih capres-cawapres nomor urut 2.
Lantas, MTZ pun menilai bahwa pasal yang mengatur tentang ketentuan kampanye merupakan pasal karet.
“Itu sangat terlalu karet ya, pasal-pasalnya di aturan kampanye itu, jadi mudah saja orang untuk berbuat ‘curang’ untuk bisa mengkampanyekan dirinya dalam bentuk lain, tanpa menabrak di KPU,” ujarnya, dikutip dari Wartakotalive.com.
Bahkan, MTZ menganggap KPU mengistimewakan pasangan calon (paslon) nomor urut 2 itu.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Ditegur Buntut Gibran Bagi-bagi Susu, Pj Gubernur DKI Diminta Bawaslu Lebih Tegas Soal Aturan CFD. dan di Wartakotalive.com dengan judul PKS DKI Sorot Gibran Bagi-bagi Susu saat CFD, MTZ: Memang tak Ajak Memilih, Tapi itu Identik Nomor 2.
(Tribunnews.com/Rifqah/Mario Christian)