- Ganjar-Mahfud: 42,7 persen
Adapun responden yang belum menentukan pilihan (tidak tahu/tidak jawab) mencapai 9,9 persen.
Harapan Relawan
Pada Pilpres 2019, pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin yang diusung PDIP unggul telak sebesar 77,26 persen atau 16,7 juta suara di Jawa Tengah.
Kemenangan tersebut kemudian ingin kembali diwujudkan oleh para relawan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
"Kalau dari kawan-kawan (Relawan) kemarin ingin suaranya seperti kemenangan Pilpres terakhir 70 persen suara. Tapi kalau hitungan rasional mungkin 60 persenan suara," kata Ganjar kepada awak media di Desa Bojasari, Wonosobo, Senin (18/12/2023).
Terkait harapan relawan dengan capaian 70 persen suara itu, Ganjar menuturkan hal itu masih bisa dicapai dengan makin sering mendengar aspirasi dan turun langsung ke masyarakat.
"Sekarang bagaimana kita bisa capai 70 persen suara. Maka satu-satunya jalan, turun bertemu masyarakat dan mendengarkan langsung," ujarnya.
Survei Elektabilitas 3 Paslon Berdasar Wilayah, Prabowo dan Ganjar Ketat di Jateng, Bagaimana Anies?
3 Survei Elektabilitas Terbaru, Terjawab Capres Terkuat Jawa, Anies Lemah di Jateng, Ganjar di Jabar
Mantan Komisi II DPR RI itu menuturkan bahwa relawan dan partai pendukungnya telah bergerak masif mengkampanyekan dirinya bersama Mahfud MD.
Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa relawannya telah diminta untuk mengkampanyekan agar masyarakat datang dan mencoblos pada 14 Februari 2024 mendatang.
"Termasuk penghitungan suara dengan benar karena rekapnya cukup banyak. Tim dari partai sudah siap, maka tugas kami sekarang menyosialisasikan dan menggerakkan itu," ungkapnya.
(Tribunnews.com/Deni/Rahmat Fajar Nugraha/Gilang Putranto)