Selain ukuran dan motifnya, ikatan Odheng juga memiliki arti filisofis.
Odheng Peredhan, ujung simpul bagian atas di pelintir ke atas membentuk huruf Alif dalam bahasa Arab.
Sedangkan pada Odheng Tongkosan, ujung simpul bagian atas dibentuk huruf Alif Lam, sebagai penanda keesaan Tuhan.
Hal ini menunjukkan ketaatan masyarakat Madura sebagai pemeluk agama Islam.
(tribunnews.com/ ibriza/ kompas.com/ Sigiranus Marutho Bere/ tribunmadura.com/ Kuswanto Ferdian)