TRIBUNNEWS.COM - Inilah janji terbaru tiga calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, berjanji bakal memberikan keadilan dan kesetaraan bagi kaum difabel apabila terpilih pada Pilpres 2024.
Dia menyampaikan hal ini saat berbincang bersama generasi muda Maluku di Resto 88 Seafood, Senin (29/1/2024) malam.
Pada momen tersebut, seorang penyandang tuli bernama Diva menitipkan aspirasinya kepada mantan Gubernur Jawa Tengah itu.
Apabila Ganjar Pranowo terpilih sebagai pemenang pada Pilpres 2024, dia berharap capres nomor urut 3 itu tetap memerhatikan kaum difabel.
Hal yang perlu diperhatikan mulai dari fasilitas dan layanan yang ramah, akses pendidikan setara, sampai lapangan kerja khusus difabel.
Diva menyampaikan aspiasi itu menggunakan bahasa isyarat dan diterjemahkan oleh rekannya.
“Banyak daerah terutama di Ambon, Maluku sulit mendapatkan pekerjaan. Selain itu, minimnya kesempatan pendidikan bagi difabel,” terangnya.
Dia juga berharap ke depan politikus PDIP itu mampu membawa pemerintah yang dapat membawa kesetaraan bagi kaum difabel.
“Bagaimana caranya agar pemerintah bisa adil bagi kaum difabel. Dan, kami harap Pak Ganjar bisa,” tuturnya.
Ganjar menyatakan, terkait hal ini mesti ada ketegasan dari seorang pemimpin untuk melaksanakan regulasi yang ada.
Baca juga: TPN Yakinkan Ganjar-Mahfud Komitmen Libatkan Perempuan, Disabilitas hingga Lansia di Pilpres 2024
Pemerintah pusat dan pemerintah daerah pun harus bersinergi supaya pelaksanaannya bisa dilaksanakan secara merata.
“Harus kita paksa agar pemerintah melaksanakan regulasi yang ada. Dan kita minta pemerintah daerah agar juga melaksanakan sehingga bisa dijalankan secara merata,” ungkapnya.
Menurutnya, kaum difabel harus memperoleh keadilan dan kesetaraan sehingga inklusifitas dapat tercipta.