News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Meski Mendapat Hasil Pahit di Pilpres 2024, PKS Bangga Bisa Usung Anies-Muhaimin

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden DPP PKS Ahmad Syaikhu. Ahmad Syaikhu mengaku bangga partainya mengusung pasangan capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden DPP PKS Ahmad Syaikhu, mengaku bangga partainya mengusung pasangan capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024.

Hal itu disampaikan Syaikhu dalam konferensi pers usai melakukan pertemuan dengan pasangan capres-cawapres Koalisi perubahan Anies-Muhaimin (AMIN), di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024).

Baca juga: Bertemu Syaikhu, Anies-Cak Imin Kompak Sebut Kader PKS Paling Serius Perjuangkan Gerakan Perubahan

"PKS juga merasa bersyukur dan bangga menjadi bagian dari partai pengusung dalam koalisi perubahan," ujar Syaikhu. 

Syaikhu menyebut, Anies-Muhaimin secara terhormat telah tuntas menjalankan tugas dengan sangat baik sebagai pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2024.

"Kita telah berjuang menjadikan kontestasi Pilpres bukan hanya sekedar tentang merebut kekuasaan, melainkan lebih dari itu, tentang tanggung jawab mewarnai setiap proses demokrasi dengan kampanye yang mendidik dan mencerdaskan," kata Syaikhu. 

Lebih lanjut, Syaikhu menilai pasangan AMIN berhasil menjunjung tinggi etika dan moral selama Pilpres 2024 berlangsung. 

Namun demikian, Syaikhu tak ingin berlama-lama meratapi putusan MK yang tak sesuai dengan harapan Koalisi Perubahan dan mengaku tetap menghormati putusan tersebut meskipun mengecewakan bagi pihaknya.

Baca juga: Anies dan Cak Imin Temui Presiden PKS Ahmad Syaikhu

"Putusan Mahkamah Konstitusi terhadap sengketa Pilpres 2024 bersifat final dan mengikat meski tak sepenuhnya sesuai dengan harapan keputusan tersebut harus kita hormati sekaligus menjadi penanda dari ujung perjuangan konstitusional kita di Pilpres tahun 2024," ucap dia. 

Syaikhu juga menyampaikan selamat kepada presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. 

"Kami PKS sampaikan selamat bertugas pada Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka. Semoga Allah Subhanahu Wa Ta'ala senantiasa memberikan bimbingan petunjuk dan perlindungan bagi bangsa dan negara," tandas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini