"Ini bukan keputusan yang ujug-ujug (tiba-tiba), ada banyak dinamika, ada banyak variabel, yang semua diambil dan dibicarakan secara bersama-sama dengan Mas Anies," ujarnya.
Dia menjelaskan, Anies sudah menyambangi NasDem Tower pada Kamis (15/8/2024) kemarin.
"NasDem itu kan rumahnya Pak Anies, jadi anytime Pak Anies datang ngobrol berdiskusi, banyak hal yang kami bicarakan," ucap Willy.
Willy meyakini Anies memahami mengapa NasDem memutuskan batal untuk mengusungnya.
"Keputusan diambil secara bersama-sama, bukan bertepuk sebelah tangan karena itu kultur yang dibangun Pak Surya," tuturnya.
Dia menuturkan, keputusan tak mengusung Anies di Pilgub Jakarta sudah dikomunikasikan.
"Semua keputusan hasil dari pembicaraan yang mendalam bersama Mas Anies," ungkap Willy.
(Tribunnews.com/Garudea/Fersianus Waku)