TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jajaran Polres Metro Jakarta Timur yang bekerjasama dengan Kodim Jakarta Timur, menggelar operasi di sejumlah wilayah di Jakarta Timur yang dianggap rawan gangguan keamanan dini hari Sabtu (04/08/2012).
Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Didiek Haryadi saat dihubungi mengatakan operasi yang melibatkan 112 anggota Polri dan 21 orang anggota TNI itu rutin digelar selama Ramadhan hingga hari raya Idul Fitri.
Dari operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan 436 botol minuman keras dari berbagai merek, 50 liter minuman keras jenis arak yang disimpan dalam dirigen, 2 unit sepedamotor serta 4 unit mobil.
"Kita juga mengamankan 430 buah petasan, dari operasi di wilayah Pasar Rebo, Kramatjati dan Cakung," katanya.
Namun dari operasi tersebut tidak ada orang yang diamankan. Menurut Didik para pelaku yang kedapatan memiliki petasan itu hanya didata, dan kembali dilepaskan.
"Kita akan terus melakukan operasi untuk menjaga keamanan di wilayah Jakarta Timur," tandasnya.
Ayo Klik: