TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dalam pidatonya, meyakinkan pedagang kaki lima (PKL) yang direlokasi ke Blok G Pasar Tanah Abang, bahwa dagangan mereka akan laku setelah dipindahkan ke Blok G.
"Saya minta semua orang tertib dan tidak ada yang keluar, semua akan laku dan akan ramai," ujar Jokowi saat berpidato dalam acara peresmian Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (2/9/2013).
Jokowi juga bakal membantu mempromosikan Blok G Pasar Tanah Abang dalam rangka menarik banyak pembeli, dengan cara mensosialisasikan Blok G melalui media elektronik dan cetak.
"Saya juga minta Kominfo untuk dipromosikan di koran, di radio, dan di televisi biar ramai," kata Jokowi.
Jokowi juga akan menampilkan sejumlah acara hiburan setiap Sabtu dan Minggu, yang juga bagian dari promosi pasar.
"Saya titip PD Pasar Jaya, Dinas Pariwisata di setiap Sabtu Minggu diadakan pertunjukan, keramaian, entah keroncong. Biar ada keramaian di sini, biar orang ngerti," tutur Jokowi. (*)