News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Presiden 2014

Tiga Mercy Unimog Bercat Loreng Milik Pendukung Prabowo Sudah Disita Polda Metro

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tiga truk kecil Mercedes-Benz Unimog 1300L milik massa pendukung Prabowo-Hatta yang disita kepolisian Polda Metro Jaya.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga truk kecil Mercedes-Benz Unimog 1300L milik massa pendukung Prabowo-Hatta yang disita kepolisian sudah dibawa ke Polda Metro Jaya.

Pantauan Tribunnews.com, Unimog atau yang identik dengan truk militer ini, Kamis (21/8/2014) malam sudah terparkir di halaman Polda Metro Jaya.

Tiga Unimog yang bercat loreng ini diparkir berjejer di depan Taman Metro, atau diseberang parkiran Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya.

Unimog tersebut, dibagian kaca depannya ada yang retak dan ringsek ke dalam. Kemudian beberapa bendera dari pendemo juga masih terpasang di Unimog.

Tampak pula, tiga Unimog itu dikerumuni oleh puluhan penyidik Polda Metro yang melakukan penyelidikan mendalam.

Puluhan penyidik ini memeriksa dengan detail bagian Unimog, baik bagian dalam serta luar. Selain itu, ada pula yang bertugas mendokumentasikan kerusakan-kerusakan di Unimog tersebut.

Sebelum dibawa ke Polda Metro, tiga Unimog ini sempat diparkir di depan Kantor Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo), kawasan Merdeka Barat, Jakarta.

Nomor polisi dua Unimog menunjuk daerah Bandung sebagai asal kendaraan, yakni D 8139 DI dan D 8499 TC. Sementara satu Unimog lainnya bernomor polisi Z 8383 BM.

Unimog itu diamankan polisi lantaran saat unjuk rasa siang tadi, tiga Unimog itu diparkir persis di depan pagar kawat berduri yang didirikan polisi di depan Bundaran Patung Kuda, di sekitar kantor Indosat.

Pendukung Prabowo-Hatta merangsek melewati kawat berduri menggunakan Unimog tersebut hingga memicu terjadinya kerusuhan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini