TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wilayah DKI Jakarta diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi pada Sabtu (31/1/2015) petang. Ini membuat sejumlah ruas jalan tergenang dan menimbulkan kemacetan.
Tidak hanya kemacetan, pohon tumbang juga terjadi di depan Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP). Ini membuat ruas jalan yang menuju ke arah Barito menjadi terhalang.
Berikut sejumlah titik yang digenangi banjir:
- Banjir di wilayah Jalan Kemandoran, Grogol, ketinggian air mencapai 70 sentimeter
- Banjir di Jalan Ring Road Cengkareng, ketinggian air mencapai 25-30 sentimeter
- Banjir di wilayah Kuningan ketinggian air mencapai 10 sentimeter
- Banjir di depan Untar-Usakti, Grogol, ketinggian air mencapai 20 sentimeter.