Laporan Wartawan Tribunnews, Valdy Arief
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepadatan calon penumpang yang memenuhi Stasiun Pasar Senen sudah terlihat dari Senin (13/7/2015) pagi. Penumpang kereta ekonomi yang menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah terlihat memenuhi ruang tunggu baik di peron maupun di luar pintu masuk stasiun.
Berbeda dengan hari-hari sebelumnya, pada hari ini peron penumpang di jalur 1 dan jalur 3 terus dipadati oleh penumpang.
Berdasarkan informasi dari Posko Humas DAOP 1 PT KAI, Stasiun Pasar Senen sudah memberangkatkan 8.064 penumpang yang berangkat dengan 11 kereta. Kesebelas kereta tersebut tujuh di antaranya merupakan kereta reguler dan empat adalah kereta tambahan.
Data Posko Humas PT KAI DAOP 1 Stasiun Pasar Senen juga menunjukkan hingga kemarin (12/7/2015) sudah terjadi peningkatan penumpang mudik sebesar 12 persen dari tahun lalu.