News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penertiban Kampung Pulo

Rumah di Kampung Pulo Digusur, Dua Warga Kesurapan

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Beberapa warga yang kebanyakan perempuan, Sabtu (22/8/2015) tampak menangis saat datang ke bantaran kali Ciliwung Kampung Pulo untuk melihat bangunan rumahnya untuk terakhir kali.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Sedikitnya dua orang warga RT 14 RW 02 Kampung Pulo, Jakarta Timur, mengalami kesurupan saat proses pembongkaran rumah dilakukan di sekitar kawasan itu.

Peristiwa tersebut menimpa dua orang yang masing-masing berjenis kelamin pria dan wanita pada Minggu (23/8/2015) ‎sekira pukul 10.30 WIB.

Kejadian bermula saat proses pembongkaran dilakukan terhadap rumah yang berada di bantaran Kali Ciliwung tersebut.

Tidak lama berselang, tiba-tiba saja ada seorang pria yang mengalami ‎kesurupan.

Belum selesai pria tersebut berteriak-teriak, tidak ‎lama kemudian giliran seorang wanita yang sedang menyaksikan penertiban rumah juga mengalami kesurupan.

"Aarg... aarg..," katanya histeris sembari menggerakkan seluruh anggota tubuhnya ‎itu.

Warga yang‎ melihat kejadian tersebut, langsung berusaha mengevakuasi kedua orang itu ke sebuah tempat.

Di sana, mereka berusaha disadarkan oleh salah seorang warga sembari membacakan doa-doa. ‎

Sayangnya kedua orang yang mengalami kesurupan tersebut belum diketahui bagaimana kini nasibnya.

Pasalnya saat berusaha mendekati, beberapa orang warga sekitar tidak mengizinkan.

"Udah sana mas, orang lagi susah malah getol banget nanya. Kalau mau tahu, datang ke sini malam. Saya bukain mata batinnya biar tahu sendiri, biar tahu rasa nanti," kata salah seorang warga dengan nada tinggi.

Penulis: Junianto Hamonangan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini