TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Kepolisian Daerah Metro Jaya saat ini tengah mengupayakan mengejar pelaku peletak benda yang diduga bom pada toilet kantin lower ground Mall Alam Sutera, Tangerang, Banten.
Pengejaran tersebut, menurut Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Krishna Murti, juga untuk mengamankan bom lain yang dimiliki pelaku.
"Ada info satu bahan peledak lagi yang dimiliki terduga pelaku, kami sedang cari pelakunya, mau mengamankan dulu bomnya," kata Kombes Krishna Murti kepada wartawan, Rabu (28/10/2015).
Pengejaran yang dilakukan bersama Detasemen Khusus 88 Antiteror itu, dilakukan ke sebuah tempat di Serang, Banten.
"Saat ini Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Densus 88 sedang mengejar pelaku ke Serang, Banten," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya.
Sedangkan pada lokasi, tampak satuan Gegana Polda Metro Jaya telah keluar dari tempat meledaknya benda yang diduga bom itu membawa sebuah koper besi dan disusul Tim DVI yang juga keluar membawa koper.
Garis polisi hingga sore ini masih tampak terpasang di akses menuju lokasi peledakan.
Diketahui pada sekitar 12.00 WIB, terjadi ledakan di sebuah toilet kantin lower ground Mall Alam Sutera, Tangerang, Banten.
Ledakan tersebut menyebabkan seorang pegawai mall mengalami memar di bagian kaki. Menurut Kapolres Metro Tangerang, Kombes Pol Agus Pranoto, korban yang sebelumnya menjalani perawatan, kini telah pulang ke rumahnya.