Laporan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) belum juga memutuskan maju melalui jalur independen atau partai politik dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017.
Ahok sudah bertemu relawan Teman Ahok membicarakan soal kepastiannya maju dalam Pilkada tahun depan. Namun belum ada keputusan dalam pertemuan itu.
Ahok mengatakan baru memastikan maju independen atau partai politik seusai pulang kampung ke Belitung Timur pada hari raya idul fitri 1437 hijriyah.
"Aku pulang Belitung dulu, makan ketupat dulu, baru mutusin," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (27/6/2016).
Dalam pertemuannya dengan relawan, rencananya kartu tanda penduduk yang sudah dikumpulkan akan direkapitulasi. Hal itu untuk meyakinkan masyarakat bahwa KTP benar-benar berjumlah 1 juta.
"Mereka munkin mau selesai rekap dulu karena banyak orang tidak percaya. Teman Ahok bilang, 'kita mau rekap dulu'," imbuh Ahok.
Setelah rekapitulasi dilakukan, Ahok meyakini sudah ada keputusan dirinya maju melalui independen atau partaicpolitik.
"Kita sepakat mereka minta waktu," kata mantan Bupati Belitung Timur tersebut.
Saat ini Teman Ahok sudah mengumpulkan 1.024.632 KTP. Selain itu, Ahok juga mendapat dukungan dari tiga partai politik, yakni Nasdem, Hanura, dan Golkar.