TRIBUNNEWS.COM - Dikeluarkannya Gloria Natapradja Hamel dari Paskibraka memicu kegeraman netizen, Selasa (16/8/2016).
Menurut publik status Gloria pernah punya Paspor Perancis bukanlah hal penting hingga harus dikeluarkan dari Paskibraka.
Netter tak meragukan kecintaan Gloria pada Indonesia, bahkan menurut netizen masih banyak asli warga Indonesia namun melakukan korupsi atau merugikan bangsa sendiri.
"Siapapun berhak utk memberikan yg terbaik utk indonesia...apalg dia itu msh keturunan indonesia..."
"Kita liat byk wrg asing yg menetap di indonesia yg telah telah berbuat byk utk negara ini dan membuktikan bhw rasa nasionalis mereka lbh tinggi dibanding sebagian warga negara indonesia itu sendiri..."
"Knp nggak para koruptor aja yg ditindak tegas yg mengatasnamakan wrg indonesia tulen tp merampok rumahnya sendiri," tulis akun dengan nama Julia Jackson.
Tak hanya kekecewaan netter lain juga berikan kritikan tajam.
"Udah biasa ini,indonesia kan gtu,yg gak pnting d prbesar nmbah kerjaan gk jels,heran liat ny,salah ny d mna cobak."
"Jlas dia cinta indonesia mknya dia mau brjuang slma latihan,Klo dia d kluarkn pstiny d cari pnggantiny kan,apa gak begok jd orng,cuma perayaan sehari doank repot2 gak jela."
"Mnurutku mkin lama indonesia Bkn ny mkin maju,mlah mkin bego,Blom Di liat kan msyarakt indonsia yg d kmpung2 sana mlarat,dmna rasa kmanusiaan itu,yg kurang mampu blm pernah d beritakan."
"Kopi sianida taikk yg gak penting tuh masih d bahas sampe besi yg kutanam berbuah ,,pemerintahann macam apa ni," tulis akun Erina Simanullang.
Sementara netizen lainnya memberikan dukungan serta semangat untuk Gloria.
"Ng usa jauh2 atlit saja yg sdh mengharumkan nama bangsa hanya di pandang sebelah mata oleh negara apalagi Gloria."
"Sabar yaaa ade Gloria Tuhan punya rencana yg jauh lebih baik semangttt," imbuh akun Febrina Bie Audy.