"Untuk mendapatkan kualitas, serta harga murah, kami ingin membantu pedagang dengan membuat perkulakan," jawab Arief.
Taufik mengatakan pada rapat Komisi B dan C dengan PD Pasar Jaya, Rabu (31/8/2016), Arief tidak konsisten dengan usulan PMP.
karena dalam rapat itu, Arief tidak masalah dengan dicoretnya usulan PMP PD Pasar Jaya.
"Bapak ngomong di forum resmi dan dijadwalkan. Bapak ngomong dengan gampang, 'kalau dewan mau coret, coret saja'."
"Sementara hari ini, bapak mengusulkan. Ini forum resmi, sah berdasarkan undang-undang, bapak harus minta maaf," kata Taufik.
Menengahi perseteruan antara Taufik dan Arief, pimpinan Banggar lainnya, Triwisaksana memutuskan untuk menunda persetujuan PMP untuk PD Pasar Jaya.
Rapat Banggar ditunda, Jumat (2/9/2016).