TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang pemuda ditemukan tewas tenggelam di danau di Kawasan Berikat Nusantara (KBN) Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Diketahui korban bernama Angga (24), warga Kampung Kandang, Cilincing.
jenazahnya dievakuasi tim penyelamat Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara, Sabtu (18/2/2017) pagi.
Angga diketahui tenggelam, Jumat (17/2/2017) sore.
"Tenggelamnya kemarin sekitaran pukul 18.09 WIB dan baru ditemukan oleh Tim Rescuenya Damkar Jakarta Utara pada hari ini 10.12 WIB tadi."
"Laporan ini berawal dari Bapak Purnomo selaku Camat Cilincing," ungkap Satriadi Billy Gunawan, malam ini.
Satriadi mengatakan, pihaknya mengerahkan lima personel dan menggunakan dua unit perahu light rescue dan collapsible unit.
Tak hanya itu, pencaharian terbilang sulit lantaran banyaknya sedimen lumpur.
"Banyak sedimen lumpur di danau KBN-nya itu sehingga kami kesulitan mencarinya," katanya.
Pencarian juga sempat terhenti karena kondisi danau tidak memungkinkan karena gelap malam.
"Alhasil jenazah ditemukan di danau KBN dalam kondisi tersangkut lumpur sekitar pukul 10.09 WIB," ucapnya.
Diketahui Angga merupakan warga di wilayah Kampung Kandang RT 016/04, Semper Barat, Cilincing.
Setelah proses pencarian selesai, petugas Damkar menyerahkan pengusutan kasus tewasnya Angga ke Polsek Cilincing.
Hingga kini, belum diketahui penyebab pasti Angga tewas tenggelam di danau KBN.
Hingga kini Kapolsek Cilincing, Kompol Ali Zusron belum memberi penjelasan kasus ini.
Menurut informasi yang dihimpun di lapangan, Angga tewas menceburkan diri karena panik dikejar oleh sekelompok orang tak dikenal.
Penulis: Panji Baskhara Ramadhan