TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkait aksi terorisme yang terjadi di Kantor Kelurahan Arjuna, Cicendo, Bandung, Jawa Barat kemarin, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta agar masyarakat berperan aktif untuk menjaga keamanan Ibu Kota.
"Yang menjadi benteng hal-hal seperti itu sebenarnya masyarakat sendiri yaitu peran RT/RW dan ini menjadi tantangan bagi kita semua," kata Djarot di Jakarta, Selasa (28/2/2017).
Menurutnya, forum komunikasi pimpinan daerah dan sejumlah institusi sudah dilibatkan untuk mengamankan wilayah di Ibu Kota, termasuk dari gangguan terorisme.
Ia mengakui meski Jakarta sudah dipasang alat pengawas di beberapa titik rawan, namun pihaknya tak bisa bekerja sendiri tanpa peran serta masyarakat.
"Kita sudah lengkapi Jakarta dengan banyak CCTV dan penerangan, tapi enggak cukup tanpa dibantu masyarakat dan aparat yang ada di daerah," katanya.