Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Waktu menunjukkan pukul 16.00 WIB, suasana sore sudah mulai tampak.
Matahari sudah tak sepanas sebelumnya.
Parkiran motor dan mobil di bagian utara RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak) Kalijodo pun, mulai penuh.
Warga silih berganti masuk ke taman, tempat yang dulu terkenal dengan tempat lokalisasi ini.
Sepintas mata, kegiatan menyenangkan bagi seluruh anggota keluarga dapat dilakukan di sini (RPTRA).
Ada playground, jalur sepeda, arena skateboard, dan taman terbuka.
Baca: Warga Penuhi Peringatan Ultah Jokowi dan Ahok di RPTRA Kalijodo
Anak-anak berlarian menikmati nyamannya angin, bermain sepeda, serta tertawa.
Wajah-wajah menyenangkan berada di setiap sudut.
Tak perlu membayar tiket masuk, cukup jaga fasilitas dan tidak membuang sampah sembarangan, itu harga yang harus pengunjung bayar.
"Senang, lihat ramai orang, anak bermain, orang tua duduk menikmati angin," kata Yusuf, warga Pluit.
Hal senada juga diungkapkan Endang.
Dia ingin, Jakarta diperbanyak taman hijau seperti ini (RTH).
Pesannya untuk gubernur baru Anies Baswedan.
"Pak Anies, warga minta taman," ujar Endang.
Ruang interaksi, sosialisasi, kebutuhan diri, tepatnya ini (RPTRA).