TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Purwati (46), seorang penjual kopi yang anaknya, Monica (14), berhasil mendapatkan undangan pertemuan The WHO 8th Milestone of Global Campaign for Violence Prevention di Ottawa, Kanada pada 19-20 Oktober 2017 mendatang masih takjub terhadap pemberitaan tersebut.
Tulisan Monica tentang Mengakhiri Kekerasan Anak membawa anak dari ibu yang tak memiliki tempat tinggal itu terbang ke Ottawa, Kanada.
"Saya masih nggak percaya, ya Allah. Tapi beneran ya anak saya menang?" kata Purwati di Jalan Gandasuli, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (6/10).
Baca: Hari Ini, 87 Kendaraan Diderek Petugas di Jakarta Selatan
Padahal, hari Rabu (4/10) lalu, Purwati diajak oleh pihak Dinsos DKI Jakarta ke Kantor VFS Global yang terletak di Kuningan untuk menandatangani dokumen kelengkapan keberangkatan Monica.
Monica sendiri rencananya akan mengajak Purwati ke bandara sebelum bertolak ke Ottawa, Kanada pada pekan ini.
"Iya kemarin si Monic bilang mau ajak saya ke bandara nganterin dia berangkat," tuturnya.