TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menjelaskan alasan mengapa dirinya lebih memilih menggunakan running shoes atau sepatu lari ketimbang sepatu kulit saat bekerja.
Menurut Sandi, bukan pada sepatunya, namun yang lebih penting adalah bagaimana kecepatan dalam membawa perubahan Ibu Kota Jakarta.
“Yang penting adalah memudahkan untuk membawa perubahan,” ujar Sandiaga atau sapaannya Sandi dalam acara Conference on Indonesian Foreigh Policy yang digelar di The Kasablanka, Jakarta, Sabtu (21/10/2017).
Sandi menceritakan dirinya tidak begitu saja langsung memakai sepatu lari.
Ia mengaku sempat mencari dan menemukan ada aturan yang mengatur mengenai penampilan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI.
Baca: Dinilai Berhasil, 66 Persen Masyarakat Ingin Jokowi Jabat Presiden Dua Periode
“Saya baru tahu kalau ada Pergub, hebat banget ya. Makanya saya tanya ke Mas Anies, harus pakai sepatu kulit,” ucap Sandi.
Karena Sandi menilai menggunakan sepatu kulit tidak nyaman untuk bekerja dengan mobilitas tinggi, maka ia mengaku meminta izin kepada Anies untuk tetap mengenakan sepatu lari.
“Sepatu kulit ada, tapi saya lihat fungsi. Sepatu kulit tak nyaman mobilitas tinggi. Saya minta diskresi pakai running shoes. Akhirnya diberi diskresi,” tutur Sandi.