TRIBUNNEWS.COM - Pencopotan pohon imitasi di Jalan MH Thamrin dan Jalan Merdeka Barat merupakan permintaan dari Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno.
Sandiaga sempat heran akan pemasangan pohon imitasi tersebut, karena ia baru melihat ketika mendarat di Jakarta, dari Mekkah, Rabu (30/5/2018).
"Sebetulnya saya pertama waktu landing kan menuju ke Merdeka Selatan langsung dari airport, saya baca tulisannya. Saya lupa kalau enggak salah di salah satu (media) online, tentang lampu yang baru dipasang.
Terus kebetulan melihat ke kiri ada beberapa. Tapi kok bentuknya seperti itu gitu," kata Sandiaga seperti dikutip TribunWow dari Kompas.com.
Sandiaga mengatakan, pemasangan pohon lampu hias imitasi tersebut adalah inisiatif kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat.