News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fahira Idris Polisikan Ade Armando, Sebut Mewakili Warga Jakarta yang Tersinggung Meme Anies Joker

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Fahira Idris dan Ade Armando

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lusius

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Senator Fahira Idris resmi melaporkan pakar komunikasi Ade Armando ke Polda Metro Jaya pada Jumat (1/11/2019) malam.

Laporan polisi itu dibuat Fahira menyusul viralnya sebuah meme berisi foto Anies Baswedan dengan wajah joker di akun Facebook milik Ade Armando.

Mulanya Fahira mengaku mengetahui keberadaan meme tersebut dari temannya ketika sedang berada di kantor.

"Saya kebetulan selalu melihat, orang melaporkan ke saya, saya terhubung ke FB dia (Ade) tadi di kantor, saya lihat, terus saya lihat komentar orang, terus saya cek ke teman-teman saya ini bener atau tidak dan memang betul itu akun dia," kata Fahira Idris saat dikonfirmasi, Sabtu (2/11/2019).

Selain itu, anggota DPD Jakarta itu juga mengatakan telah mengetahui bahwa yang bersangkutan, Ade Armando, sudah mengakui perbuatannya di hadapan media.

Baca: Polisi Berencana Panggil Ade Armando Terkait Meme Anies Joker

Baca: Ahok: Aku Sudah Lupa Definisi Smart seperti Apa, karena Pak Anies Terlalu Over Smart

Baca: Dilaporkan Terkait Ubah Wajah Anies Jadi Joker, Ade Armando: Saya Secara Sadar Menyebarkannya

"Kemarin di media, dia mengakui bahwa itu memang FB dia, tetapi dia bilang gambarnya bukan dia yang buat, tetapi kan yang menyebarkan beliau," ujar Fahira.

Ihwal melaporkan pakar komunikasi UI itu ke polisi, Fahira menyebut dirinya hanya ingin mewakili kegelisahan warga Jakarta yang menurutnya hanya bisa bicara di media sosial (medsos).

"Saya merasa sebagai warga DKI Jakarta, apalagi saya juga sebagai anggota DPD Jakarta yang mewakili warga DKI Jakarta, saya rasa kegelisahan warga DKI Jakarta ini sudah memuncak. Jadi saya harus melakukan sesuatu karena orang-orang hanya bicara di medsos," kata Fahira.

Fahira mengatakan, laporan yang dilakukannya mendapat sambutan baik dan menyenangkan warga Jakarta.

"Ternyata Alhamdulillah sambutan dari warga lain mereka cukup senang karena mereka merasa cukup terwakili," ujarnya.

Baca: Fahira Idris Laporkan Ade Armando, Dipicu Wajah Joker Anies Baswedan dan Tulisan Gubernur Jahat

Baca: Unggah Wajah Anies Baswedan Mirip Joker, Ade Armando: Ini Kritik Saya untuk Kecam Gubernur Jakarta

Menurutnya apa yang dilakukannya merupakan bentuk penerapan fungsinya sebagai seorang wakil rakyat yang melihat kegelisahan warganya.

"Jadi di sini fungsi saya sebagai wakil rakyat, untuk mewakili warga Jakarta yang merasa tersinggung karena ini yang dirusak adalah gambar gubernur kita," ujar Fahira.

Sebelumnya Fahira juga menegaskan dirinya akan mengawal kasus ini sampai tuntas.

Hal itu lantaran menurutnya pelaporan kepada siapapun harus berjalan sesuai aturan hukum yang berlaku.

"Saya Fahira Idris akan mengawal kasus ini sampai tuntas. Pelaporan kepada siapapun apapun pandangan politiknya harus diproses sesuai dengan aturan hukum yang berlaku," tegas Fahira, Jumat (1/11/2019).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini