TRIBUNNEWS.COM - Terpidana kasus korupsi e-KTP Setya Novanto sempat dikabarkan menghilang dari Sukamiskin.
Kabar tersebut langsung menjadi viral di media sosial.
Ternyata, isu hilangnya Setya Novanto dari Sukamiskin merupakan berita hoaks.
Dikonfirmasi oleh Kepala Lapas Sukamiskin, Setya Novanto masih bereda di dalam tahanan.
• Heboh Kabar Setya Novanto Berada di Luar Lapas Sukamiskin, Kalapas Angkat Bicara Soal Kebenarannya
Kini, setelah sempat dikabarkan menghilang Setya Novanto dikabarkan jatuh sakit.
Ia tengah menjalani perawatan di RSPAD Gator Subroto, Jakarta Pusat.
Mengetahui kondisi kesehatan Setya Novanto, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham, Liberti Sitinjak bersama Komisioner Ombudsman, Adrianus Meliala langsung inspeksi ke rumah sakit.
Liberti Sitinjak mengabarkan kondisi Setya Novanto saat ditemuinya bersama Adrianus Meliala.
Namun, Liberti Sitinjak tak menanyakan terkait sakit yang diderita Setya Novanto.
Liberti Sitinjak mengatakan saat dipegang, tangan Setya Novanto sangat panas.