News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Faskes dan Ruang ICU di Jabodetabek Kritis, Kepala Daerah Putar Otak

Penulis: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivitas pasien Covid-19 dengan status orang tanpa gejala (OTG) saat menjalani isolasi mandiri di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/9/2020). Sebanyak 57 tempat tidur telah disiapkan Pemkot Bekasi di rumah sakit darurat (RSD) tersebut sebagai tempat untuk isolasi mandiri pasien Covid-19. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DKI Jakarta dan daerah penyangga kini mengalami kondisi yang sama.

Mayoritas fasilitas kesehatan atau faskes, ketersediaan ruang ICU dan tempat tidur untuk pasien Covid-19 kian menipis.

Berikut fakta kondisi faskes di sejumlah daerah :

1. DKI Jakarta: Kapasitas Tersisa 13 Persen Lagi untuk Menampung Pasien Covid-19

Kapasitas tempat tidur di rumah sakit rujukan Covid-19 di DKI Jakarta terus menipis.

Berdasarkan informasi dari akun instagram Pemprov DKI (@dkijakarta), ketersediaan tempat tidur, baik itu isolasi maupun ruang Intensive Care Unit (ICU) hanya tersisa 13 persen.

"Kapasitas tersisa 13 persen lagi untuk menampung pasien Covid-19, baik yang berasal dari Jakarta maupun luar Jakarta," tulisnya dalam unggahan itu.

Tingginya angka okupasi ini disebutnya imbas dari banyaknya warga luar Jakarta, seperti Bogor, Depok, Bekasi, dan Tangerang yang dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19 di ibu kota.

Tak main-main, jumlahnya pun mencapai 24 persen dari total tempat tidur di 101 rumah sakit rujukan yang sudah terpakai.

Hal inilah yang kemudian menyebabkan angka Bed Occupancy Rate (BOR) di Jakarta mencapai 87 persen.

"Bila hanya mempertimbangkan warga dalam satu provinsi, yaitu warga DKI Jakarta maka angkanya sebesar 63 persen," ujarnya.

Baca juga: Istana Tidak Mengetahui Menteri Airlangga Sempat Terpapar Covid-19 

Angka BOR 63 persen ini pun lebih rendah dibandingkan provinsi lain di sekitar Jakarta, seperti Banten (79 persen), Jawa Barat (73 persen), DI Yogyakarta (78 persen), dan Jawa Timur (69 persen).

Untuk itu, masyarakat diminta disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, khususnya terkait 3M (menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan).

Masyarakat juga diminta mengurangi aktivitas di luar rumah.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini