Korban yang terluka pun langsung ke rumah sakit selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bantar Gebang.
"Ya korban mengalami luka di belakang pinggangnya ya. Saat ini korban sudah melaporkan ke Polsek Bantar Gebang," ujarnya.
Hingga kini, dikatakan Erna, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan sementara terkait peristiwa tersebut.
Saksi-saksi pun juga sudah diminati keterangan sekaligus mencari alat bukti lain sebagai petunjuk menemukan identitas pelaku.
"Untuk sementara Polsek Bantargebang sedang melakukan Lidik dulu, pengembangan di TKP dan mencari bukti serta saksi-saksi, nanti akan disampaikan lebih lanjutnya," ucapnya.