Kontraktor dari proyek pembangunan itu dari PT Adhi Karya dan Penta Rekayasa.
Sekolah masih kosong lantaran masih dalam tahap rehabilitasi total.
Tampak lantai tiga bangunan sekolah itu ambruk. Tiang-tiang bangunan terlihat hancur.
Puing-puing reruntuhan berserakan di bawah.
Mobil ambulans terlihat masuk ke dalam lokasi.
Selain itu, mobil dari unit reskrim Polsek Cengkareng dan mobil damkar sudah berada di lokasi.
Tampak garis kuning polisi melingkar di lokasi proyek itu.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Polisi Periksa 7 Saksi Insiden Bangunan SMAN 96 di Cengkareng Roboh,