Diungkapkan oleh Abu Salma, jika aksinya ini sebenarnya program rutin yang biasa dijalankan sejak 2018, mulai dari Banten hingga Madura.
Baca juga: Sedang Layani Pembeli, Komplotan Rampok Tega Rampas HP Milik Pedagang Nasi Goreng di Bekasi
Baca juga: Bocah SD di Tangerang Jadi Korban Jambret, Terseret 500 Meter Karena Pertahankan Ponselnya
Bahkan kegiatan-kegiatan ini pun juga sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, termasuk juga di Kota Bekasi.
"Maksud dan tujuan konvoi kita ingin transparan, terhadap masyarakat supaya jelas dan paham adanya keberadaan khilafah yang hari ini sudah ada di Indonesia," kata Abu ditemui di Kota Bekasi, Rabu (8/6/2022).
Menurut Abu Salma, pihaknya ingin secara terang menderang memperlihatkan kehadiran Khilafatul Muslimin.
Bahkan menurut dia, kegiatan konvoi ini pun juga tidak ada yang dirugikan, bahkan masyarakat yang menerima selembaran brosur yang disebar saat konvoi itu.
"Kita terang terangan, terbuka kepada masyarakat. Sehingga menurut kami konvoi motor ini lebih memudahkan kita untuk bermasyarakat seperti itu salah satunya konvoi," katanya.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Warga Kota Bekasi Ramai-ramai Tolak Spanduk Kegiatan Khilafatul Muslimin, Khawatir Dianggap Teroris,